Kalian udah cobain produk revlon ga? Aku falling in love sama produk-produk Revlon sejak pertama kali nyobain. Di tulisan ini aku mau review beberapa produk Revlon yang aku punya dan udah nemenin hari-hariku, dimanapun kemanapun ...^_^..Oke tanpa berlama-lama langsung aja ya..
1. Revlon Evivesse Skin Rescheduling (RESR)
RESR ini berfungsi sebagai day and night cream, jadi kawan-kawan tidak perlu repot-repot membeli dua produk cream untuk pagi dan malam hari karena RESR ini sudah mencakup fungsi keduanya. RESR ini sudah dilengkapi tabir surya jadi tidak perlu menggunakan sunblock (tabis surya) lagi namun seperti tulisan di kemasan produk Revlon walaupun sudah dilengkap tabir surya sebaiknya kulit jangan terlalu lama dibiarkan terpapar sinar matahari. RESR ini memiliki manfaat meregenerasi kulit, melancarkan proses pembetukan sel-sel baru dan membuat kulit bercahaya sehingga tidak terlihat kusam. Cocok digunakan wanita maupun pria berusia di atas 25 tahun, dan memang usia di bawah 25 tahun tidak di anjurkan untuk menggunakan produk ini.
Tekstur RESR ini sangat lembut, saat di aplikasikan ke wajah kulit wajah menjadi lembab dan dingin, dan bedakpun menyatu dengan sangat sempurna. Sejak menggunakan RESR aku sudah ga pakai produk dokter lagi. Produk dokter memang membuat kulit cerah namun cenderung menipiskan kulit dan menyebabkan kulit menjadi kering. Pokoknya jatuh cinta sama RESR oh ya untuk ukuran kecil (20 ml) bisa digunakan hingga 2 bulan , untuk ukuran besar (40 ml) untuk pemakaian selama 4-5 bulan. Lebih ekonomiskan daripada beli produk dokter ...Berikut aku tampilin wujudnya..
Gambar 1: Kemasan RESR simple elegan kan?? :)
Harga Revlon Evivesse Skin Rescheduling saat ini
RP. 125.000 (20 ml), RP. 245.000 (40 ml)
Gambar 2 : Cream SESR
Gambar 3: Aplikasi Cream SESR di tangan terihat lembut dan
sangat meresap di kulit
2. Produk Revlon yang kedua yaitu Revlon Colour Stay Make Up (RCS)
Untuk RCS aku pilih yang teksturnya cair, karena lebih ringan dari yang padat (mate), kedua-duanya sama-sama stay hingga 24 jam benar-benar membuat make up awet terkena keringatpun tidak menyebabkan bedak luntur dan wajah seperti topeng. untuk yang tekstur padat aplikasikan tanpa bedakpun sudah terlihat seperti mengenakan bedak jadi jika menggunakan yang tektstur padat (mate) sebaiknya menggunakan bedak tipis-tipis saja. Untuk RCS cair kita bisa menggunakan bedak seperti biasa karena yang cair tidak terlalu tebal namun menutupi semua bagian wajah dengan sempurna dan lembut sehingga saat bedak di aplikasikan hasilnya pun merata masuk di kulit. Untuk wujudnya saya lampirkan di bawah ini.
Gambar 4: Revlon Colour Stay 24 hours Liquid (cair)
Harga saat ini : Rp. 126. 000,-
Gambar 5: Aplikasi RCS 24 hour di Tangan
Testur Halus dan kental
Gambar 6: RCS di ratakan di kulit tangan
tampak merata dan meresap tidak lengket
3. Revlon New Complexion 2-Way Foundation Oil-Free (RNC)
RNC 2 way foundation oil free adalah bedak padat yang cocok digunakan untuk kulit berminyak dan kombinasi (kulit kombinasi yaitu kulit yang ketika bangun tidur hanya berminyak di wilayah T) wilayah T adalah dahi, hidung hingga dagu. Bedak padat ini benar-benar sangat lembut mencover wajah. wajah terlihat alami tidak terlalu berat atau terlihat tebal. Bedak ini juga sangat awet seharian walaupu berkeringat bedak tidak luntur aku recomended banget sama bedak ini. udah bener-bener jatuh hati hehehhe..ada beberapa pilihan warna
Gambar 7: Wadah RNC
Lucu y jadi ingat kue dorayakinya doraemon hehhe ;)
Harga: RP. 70.000,-
Gambar 8: Tekstur RNC
Terlihat halus y dear apalgi setelah menempel di wajah
hmmmmm
Gambar 9: Diaplikasikan di tangan setelah penggunaan RESR dan RCS
Terlihat merata dan masuk di kulitkan dear?? hasil di wajah lebih bagus lagi :)
Oke dear sekian dulu sharing aku kali ini semoga bermanfaat y.. makasy sudah mampir ^_^
ka klu umur 16 taun boleh ga pake revlon evivesse?
BalasHapusMbak bisa ksh tau komposisi nya revlon evivesse?? Saya googling g nemu2.. Tq
BalasHapusMbak bisa ksh tau komposisi nya revlon evivesse?? Saya googling g nemu2.. Tq
BalasHapusDijual revlon evivesse rp. 350.000 free ongkir day+night cream kondisi baru berminat wa k 085797333562
BalasHapus